Jakarta - Nama Caren Delano belum terlalu lama terdengar di dunia fashion. Sekira baru satu tahun belakangan ini, ia dikenal sebagai fashion stylist di Indonesia. Meski terbilang baru, Caren sudah mendapat kepercayaan mendandani selebriti papan atas mulai dari Marsha Timothy sampai Krisdayanti.
Untuk semakin memperkenalkan profesi fashion stylist di Tanah Air, pria yang pernah bekerja di salah satu perusahaan retail di New York, Amerika Serikat ini menggelar pameran bertajuk 'The Backstage: I Make You Look Fabulous'. Dalam bentuk seni fotografi berkolaborasi dengan fotografer fashion Glenn Prasetya, pameran melibatkan 86 selebriti, sosialita, desainer mode, model hingga selebgram.
Mulai dari 23 - 27 November 2016, area Skybridge Lantai 1 Grand Indonesia Shopping Town pun diubah menjadi ruang pamer yang menampilkan 50 frame foto berukuran besar. Pengunjung bisa menikmati potret seorang Krisdayanti, Luna Maya, Maia Estianty, Fery Salim, Ina Thomas, Chelsea Islan juga Yuni Shara dalam tampilan yang berbeda dari biasanya.
Salah satu yang cukup menarik perhatian adalah foto Vino G. Bastian dan Marsha Timothy. Keduanya masih tampil sebagai pasangan, hanya saja dengan bertukar gender. Marsha tampak maskulin sebagai seorang pria dengan jenggot dan setelan tuksedo. Sementara Vino tampil 'cantik' berbalut gaun serta wig dan riasan lengkap. Menurut Caren, ini adalah tantangan tersulit selama proses pengerjaan pameran yang memakan waktu tiga bulan.
"Marsha Timothy adalah klien selebriti pertama saya. Waktu saya ajak dia ikut terlibat dia langsung setuju asalkan dibuat jadi sangat beda," kata Caren ditemui saat pembukaan pameran di Grand Indonesia Shopping Town, Jakarta Pusat, Rabu (23/11/2016).
Lewat pameran The Backstage, lulusan LPTB Susan Budihardjo ini ingin menyosialisasikan kepada masyarakat bagaimana cara kerja seorang fashion stylist. Caren juga ingin menyuguhkan acara fashion dalam bentuk berbeda yakni seni fotografi.
"Saya ingin profesi fashion stylist lebih dipandang oleh masyarakat. Bahwa ada tempatnya yang bisa jadi peluang untuk lapangan pekerjaan. Dulu selebriti nggak pakai stylist cuma asisten. Tapi sekarang fashion stylist untuk selebriti ada tempatnya," tutur Caren.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar